Skip to content

Primary Menu
  • Home
  • NO-tv
Live
  • Home
  • Tak Berkategori
  • Aksi Demo di Gedung KPK, Desak Kabareskrim Komjen Agus Andrianto Ditangkap

Aksi Demo di Gedung KPK, Desak Kabareskrim Komjen Agus Andrianto Ditangkap

notulanews 30 November 2022
Koalisi Soliditas Pemuda Mahasiswa (KSPM) saat beraksi di Gedung KPK. (rmol.id)

Koalisi Soliditas Pemuda Mahasiswa (KSPM) saat beraksi di Gedung KPK. (rmol.id)

NOTULA – Koalisi Soliditas Pemuda Mahasiswa (KSPM) meminta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) turun tangan dan segera menangkap Kabareskrim Polri, Komjen Agus Andrianto, terkait dugaan beking tambang batubara ilegal di Kalimantan Timur (Kaltim).

Desakan itu disampaikan KSPM saat menggelar aksi unjuk rasa di depan Gedung Merah Putih KPK, Jalan Kuningan Persada Kav 4, Jakarta Selatan, Rabu (30/11/22).

“Penanganan dugaan keterlibatan Kabareskim dan sejumlah perwira kepolisian membekingi dan menampung ‘uang koordinasi’ tambang illegal di Kalimantan Timur merupakan komitmen pembenahan besar-besaran di tubuh Polri. Ini momen KPK bongkar dan bersihkan beking tambang di Polri,” tegas penanggung jawab aksi, Giefrans Mahendra, saat orasi di atas mobil komando.

Unjuk rasa kali ini merupakan buntut video yang viral di media sosial berisi pernyataan Ismail Bolong yang mengaku setor uang ke sejumlah perwira hingga jenderal polisi di Polda Kaltim dan Bareskrim Mabes Polri.

Menurut Giefrans, viralnya video pengakuan Ismail Bolong dan dokumen hasil pemeriksaan Propam, sempat memunculkan spekulasi ‘perang bintang’ di lingkup internal kepolisian.

“Rumor ini harus dijawab Kapolri dengan mengusut tuntas kasus beking tambang ilegal. Orang nomor satu di kepolisian itu tak boleh ada beban dalam menyeret orang-orang yang terlibat, jika setoran itu benar adanya,” tegasnya.

Dia juga menilai, penangkapan Ismail Bolong bisa menjadi langkah awal untuk mengusut tindak pidana praktik beking dan setoran tambang ilegal. Kapolri tidak bisa bekerja sendirian, perlu kontribusi lembaga lain yang mampu membongkar praktik itu, salah satunya KPK.

“KPK harus turun tangan dan segera menangkap Komjen Agus Andrianto. Mantan Kapolda Sumatera Utara itu harus diperiksa terkait dugaan peran dia sebagai penampung setoran di tingkat Bareskrim Polri. Jika terbukti bersalah, KPK tak boleh enggan memanggil Agus, jika perlu menahannya untuk sementara, sebelum perkaranya masuk pengadilan,” pungkas Giefrans.

Seperti dikutip dari rmol.id, lebih dari 50 orang menggelar aksi unjuk rasa di depan Gedung Merah Putih KPK. Mereka membawa atribut aksi, seperti bendera organisasi, spanduk dan banner berisi tuntutan mereka kepada KPK.

About Post Author

notulanews

See author's posts

Continue Reading

Previous: Dijamu KBRI Thailand, LaNyalla Jelaskan Mengapa Harus Kembali ke Sistem Asli Indonesia
Next: BIN Cigar, dari Jember Menembus Dunia

Related Stories

Muhammadiyah: 1 Ramadhan 1444 H Jatuh pada 23 Maret 2023

Muhammadiyah: 1 Ramadhan 1444 H Jatuh pada 23 Maret 2023

31 Januari 2023
Lulusan Perguruan Tinggi Harus Jadi Agen Perubahan

Lulusan Perguruan Tinggi Harus Jadi Agen Perubahan

31 Januari 2023
Sudirman Said: Ada Parpol Lain Siap Gabung Dukung Anies

Sudirman Said: Ada Parpol Lain Siap Gabung Dukung Anies

31 Januari 2023

Ikuti kami

Twitter Instagram Youtube

NO-TV

Prev 1 of 23 Next
  • PENCEGAHAN STUNTING SEJALAN DENGAN AJARAN ISLAM

    PENCEGAHAN STUNTING SEJALAN DENGAN AJARAN ISLAM

  • El Este Independiente Cigars...

    El Este Independiente Cigars...

  • El Este Independiente cigars, 100% tembakau Indonesia

    El Este Independiente cigars, 100% tembakau Indonesia

  • coklat panas, mendoan, menjes... mbois wis..

    coklat panas, mendoan, menjes... mbois wis..

  • AKSI BELA ALQURAN DI KOTA MALANG, FOTO RASMUS PALUDAN DIBAKAR

    AKSI BELA ALQURAN DI KOTA MALANG, FOTO RASMUS PALUDAN DIBAKAR

  • Jajanan Jalan Panggungrejo, Kramat, Kepanjen, Kabupaten Malang

    Jajanan Jalan Panggungrejo, Kramat, Kepanjen, Kabupaten Malang

  • PESAN KEBANGSAAN MENKO PMK, PROF MUHADJIR EFFENDY

    PESAN KEBANGSAAN MENKO PMK, PROF MUHADJIR EFFENDY

  • DANSA DANSI DUA SISWA SMPN 1 CIAWI BOGOR LAYAK DIAPRESIASI

    DANSA DANSI DUA SISWA SMPN 1 CIAWI BOGOR LAYAK DIAPRESIASI

  • PELANTIKAN 72 ANGGOTA PPS KOTA BATU

    PELANTIKAN 72 ANGGOTA PPS KOTA BATU

  • Kota Wisata Batu yang Sejuk...

    Kota Wisata Batu yang Sejuk...

  • sensasi kuliner tradisional Jawa di KAMPOENG DJOWO #shorts

    sensasi kuliner tradisional Jawa di KAMPOENG DJOWO #shorts

  • KULINER KAMPOENG DJOWO DI KARANGPLOSO, KABUPATEN MALANG

    KULINER KAMPOENG DJOWO DI KARANGPLOSO, KABUPATEN MALANG

Prev 1 of 23 Next

Popular Post

  • Mulai Hari Ini Berlaku Jam Malam di Seluruh Jawa Timur posted on Desember 29, 2020
  • Satgas Covid-19 Hentikan Wisuda Unmer Malang posted on Desember 13, 2020
  • Pangdivif 2 Kostrad Pimpin Tradisi Penerimaan Brigjen TNI Tri Yuniarto Pangdivif 2 Kostrad Pimpin Tradisi Penerimaan Brigjen TNI Tri Yuniarto posted on Januari 7, 2019
  • Sumber Tancak, Pemandian Asli Air Sumber posted on November 8, 2020
  • Dadang Dares, 20 Tahun Jualan Burung Dares posted on Oktober 31, 2020
  • Lulusan Perguruan Tinggi... NOTULA - Lulusan perguruan tinggi harus jadi agen-agen... by notulanews | posted on Januari 31, 2023
  • Membaca Muara Sikap Polit... Oleh: Jayanto Arus Adi *) NOTULA - Pernyataan Megawati... by notulanews | posted on Januari 29, 2023
  • Cigarmania 3 Kota Antusia... NOTULA – Penggemar cigar (cerutu) dari 3 kota, Malang... by notulanews | posted on Desember 1, 2022
  • Dadang Dares, 20 Tahun Ju... NOTULA – Lelaki yang satu ini boleh dibilang konsisten... by notulanews | posted on Oktober 31, 2020
  • Sumber Tancak, Pemandian... NOTULA - Ini dia pemandian asli air sumber. Namanya Sum... by notulanews | posted on November 8, 2020
  • Bawa Empat Tuntutan, 5 Fraksi DPRD Kota Malang Temui DPR RI
  • 300 Personel Amankan Unjuk Rasa Damai Aremania
  • Sawah Tergusur Proyek Tol Harus Dapat Lahan Pengganti
  • HUT ke-75, Ini Pesan Dankor Brimob
  • Wakasad Letjen TNI Herman Asaribab Berpulang
  • Diyah Rahmawati, Sukses Bertani dan Bisnis Sayur Organik secara Online
  • Dekorasi Bertema Natal di Matos Sungguh Instagramable…
  • Tragedi Kanjuruhan, Lima Fraksi DPRD Kota Malang Desak DPR RI Bentuk Pansus
  • KSAL Laksamana Yudo Margono Siap jadi Panglima TNI
  • Ketua DPD RI Ajak Warga PSHT Kawal Gerakan Mengembalikan UUD 1945 Naskah Asli

You may have missed

Muhammadiyah: 1 Ramadhan 1444 H Jatuh pada 23 Maret 2023

Muhammadiyah: 1 Ramadhan 1444 H Jatuh pada 23 Maret 2023

31 Januari 2023
Lulusan Perguruan Tinggi Harus Jadi Agen Perubahan

Lulusan Perguruan Tinggi Harus Jadi Agen Perubahan

31 Januari 2023
Sudirman Said: Ada Parpol Lain Siap Gabung Dukung Anies

Sudirman Said: Ada Parpol Lain Siap Gabung Dukung Anies

31 Januari 2023
PKS Pastikan Dukung Anies Baswedan Bacapres 2024

PKS Pastikan Dukung Anies Baswedan Bacapres 2024

30 Januari 2023
  • Disclaimer
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Pedoman Media Siber
  • Tentang Kami
  • Pedoman Pemberitaan Ramah Anak
notulanews © All rights reserved. | MoreNews by AF themes.